Mengobati kesurupan atau gangguan jin
Fenomena kesurupan atau dapat melihat hal gaib merupakan masalah yang sering di jumpai dalam masyarakat kita
Menurut ilmu psikologi kesurupan merupakan penyakit yang disebut disociative trace atau bahkan bisa menjadi kepribadian ganda, sedangkan kemampuan untuk melihat hal - hal gaib merupakan bentuk halusinasi
Fenomena kesurupan, jika ditilik dari sudut pandang hipnotis adalah respon yang ditunjukkan oleh seorang subjek dalam kondisi hipnotis akibat lepasnya emosi negatif dari bawah sadar, atau yang dalam bahasa hipnotis disebut Abreaction (Abnormal Reaction) atau reaksi tidak normal.kesurupan |
Kesurupan menurut Dr.Dadang Hawari adalah reaksi kejiwaan yang dinamakan reaksi disosiasi. Reaksi yang mengakibatkan hilangnya kemampuan seseorang untuk menyadari realitas di sekitarnya itu, yang disebabkan adanya tekanan fisik maupun mental.
Gejala-gejala yang akan tampak beberapa waktu sebelum kesurupan antara lain :
1. kepala terasa berat
2. Badan dan kedua kaki lemas
3. Penglihatan kabur
4. Badan terasa ringan, dan ngantuk.
Perubahan ini biasanya masih disadari oleh subjek, tetapi setelah itu ia tiba-tiba tidak mampu mengendalikan dirinya. Melakukan sesuatu di luar kemampuan dan beberapa di antaranya merasakan seperti ada kekuatan di luar yang mengendalikan dirinya.
Mereka yang mengalami kesurupan merasakan bahwa dirinya bukanlah dirinya lagi, tetapi ada suatu kekuatan yang mengendalikan dari luar. Keadaan saat kesurupan ada yang menyadari sepenuhnya, ada yang menyadari sebagian, dan ada pula yang tidak menyadari sama sekali. Dalam keadaan kesurupan korban melakukan gerakan-gerakan yang terjadi secara otomatis, tidak ada beban mental, dan tercetus dengan bebas. Saat itu merupakan kesempatan untuk mengekspresikan hal-hal yang terpendam melalui jeritan, teriakan, gerakan menari seperti keadaan hipnotis diri. Setelah itu, fisik mereka dirasa lelah tetapi, mental mereka mendapat kepuasan hebat.
Dalam ilmu hipnotis, kesurupan bukan diartikan sebagai fenomena masuknya roh jahat ke dalam tubuh, namun dimaknai sebagai kacaunya gelombang fikiran manusia, hingga tidak berada pada posisi gelombang yang seharusnya. Terkadang gelombang tersebut lebih pelan daripada normalnya, sehingga korban hanya tidur dan seperti pingsan, terkadang gelombang tersebut lebih cepat daripada biasanya, sehingga korban akan memberontak, banyak gerak, dan lain sebagainya
Pertolongan pertama pada penderita kesurupan :
1. Jika subjek melotot, maka elektrolit pada Air Garam dapat membantu matanya untuk segera menutup, atau jika subjek dalam keadaan merem maka ia akan segera membuka matanya. Dengan menutup matanya, subjek telah aman dari kepanikan orang-orang disekitarnya dan ia menjadi lebih mudah untuk merasakan rileks.Semburkan saja air garam ke daerah wajahnya.Air garam bisa juga anda gantikan dengan air kelapa.
2. Jika tangan subjek mengepal, bukalah perlahan!. Tidak seorangpun dapat merasakan rileks saat mengepalkan tangan kecuali orang yang sedang marah atau emosinya meledak.
3. Ujung jempol kaki merupakan refleksi untuk syaraf otak.Pijitlah daerah itu agar syaraf otaknya tidak tegang.
siswa kesurupan masal |
Kami dari tim Prima Hipnoterapi bersedia untuk membatu jika ada masalah kesurupan, dapat melihat hantu, atau kasus kesurupan masal dengan pendekatan sains
Hub: 089514124030Layanan hipnoterapi datang kerumah untuk wilayah Jogja, Sleman, Magelang, Temanggung, Wonosobo, Boyolali, Purworejo, Kebumen, Jawa Tengah
Komentar